SELAMAT DATANG DI PORTAL DARI MAHASISWA AWAK UNTUK INDONESIA                                                           DAPATKAN BERBAGAI TULISAN DAN OPINI TENTANG ISLAM, MINANGKABAU, NASIONAL DAN INTERNASIONAL, DUNIA MAHASISWA DAN YANG LAINNYA DI SINI                                                                                                                     

Apakah hanya IPK semata?


21.12 | ,




Saat sekarang ini banyak mahasiswa yang hanya terfokus pada pelajaran yang ada mata kuliah dan mengabaikan hal – hal yang lainnya. Kegiatan mereka sehari – hari hanyalah kuliah pulang kuliah pulang atau yang lebih dikenal dengan mahasiswa kupu – kupu. Semua itu mereka lakukan hanya untuk mengejar IPK semata. Memang benar IPK adalah syarat yang dibutuhkan mahasiswa apabila ingin melamar memasuki dunia kerja. Namun, apabila IPK yang bagus tidak diimbangi dengan hal – hal penting lainnya hanyalah sesuatu yang sia – sia.
Sebenarnya, banyak hal yang dibutuhkan mahasiswa selain IPK yang bagus. Seorang mahasiswa juga diharuskan agar dapat melakukan manajemen diri. Adapun manajemen diri yang dimaksud di sini bukanlah hanya soal manajemen waktu, melainkan juga manajemen usaha, manajemen keuangan diri, dan masih banyak yang lainnya. Dari segi pengaturan waktu, mahasiswa harus mampu mengatur waktunya agar semua yang dilakukannya dapat terlaksana dengan baik. Kapan harus melakukan hal yang satu dan kapan melakukan hal yang lainnya agar tidak terjadi bentrokan kerja pada waktu yang sama. Dari segi pengaturan usaha, mahasiswa diwajibkan melakukan tanggung jawabnya dengan penuh, tidak setengah – setengah. Mereka harus memberikan usaha yang lebih agar hasil yang diperoleh maksimal. Dari segi pengaturan keuangan diri, mahasiswa dituntut untuk bisa mengatur besarnya pengeluaran dan pemasukan agar bisa seimbang.
Selain itu mahasiswa juga butuh organisasi sebagai wadah tempat bernaung. Dari organisasi mereka bisa mendapatkan pengalaman interpersonal. Bagaimana caranya agar bisa berkomunikasi dengan orang lain agar tidak terjadi kesalahpahaman dan bagaimana caranya agar memposisikan diri di tengah orang banyak. Pengalaman organisasi secara tidak langsung menjadi syarat mutlak bagi mahasiswa yang ingin melamar memasuki dunia kerja. Jika tidak memilikinya, maka cepat atau lambat mereka tidak akan betah di dunia kerjanya yang baru. Dan kebanyakan dari pihak penyedia lowongan kerjapun mensyaratkan para pelamar memiliki pengalaman berorganisasi dibandingkan IPK yang bagus semata.
Dari penjelasan – penjelasan di atas dapatlah diketahui bahwa IPK jika tanpa diimbangi dengan hal penting lainnya hanyalah sia - sia. Penjelasan di atas hanyalah dua dari banyak hal yang dibutuhkan mahasiswa. Oleh karena itu, diharapkan kepada mahasiswa yang masih memiliki mind set kupu – kupu agar segera memperbaikinya sebelum terlambat.


Comments
3 Comments

3 komentar:

Unknown mengatakan...

Sip, Kuliah bukan hanya sekedar mencari IPK semata ;)

andi ard mengatakan...

betul gan, skrg mahasiswa hanya cri nilai semata, sungguh miris

Unknown mengatakan...

Setuju, tp organisasi tanpa peduli ipk juga akan jd masalah saat melamar kerja gan

Posting Komentar

Followers